TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Tawarikh 5:13

Konteks
5:13 Lalu para peniup nafiri dan para penyanyi itu serentak memperdengarkan paduan suaranya untuk menyanyikan puji-pujian dan syukur kepada TUHAN. Mereka menyaringkan suara dengan nafiri, ceracap dan alat-alat musik sambil memuji TUHAN dengan ucapan: "Sebab Ia baik! Bahwasanya untuk selama-lamanya v  kasih setia-Nya." Pada ketika itu rumah itu, yakni rumah TUHAN, dipenuhi awan, w 

2 Tawarikh 7:3

Konteks
7:3 Ketika segenap orang Israel melihat api itu turun dan kemuliaan TUHAN meliputi rumah itu, berlututlah mereka di atas lantai dengan muka mereka sampai ke tanah, lalu sujud menyembah dan menyanyikan syukur bagi TUHAN: "Sebab Ia baik! Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. y "

2 Tawarikh 7:6

Konteks
7:6 Para imam telah siap berdiri pada tempat mereka. Begitu pula orang-orang Lewi z  telah siap dengan alat-alat a  musik untuk memuliakan TUHAN, yakni alat-alat musik yang dibuat raja Daud untuk mengiringi nyanyian syukur bagi TUHAN: "Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya!" setiap kali mereka ditugaskan Daud menyanyikan puji-pujian. Dalam pada itu para imam berdiri berhadapan dengan mereka sambil meniup nafiri, sedang segenap orang Israel berdiri.

2 Tawarikh 7:1

Konteks
Api turun dari langit; nyanyian syukur
7:1 Setelah Salomo mengakhiri doanya, apipun t  turun dari langit memakan habis korban bakaran dan korban-korban sembelihan itu, dan kemuliaan TUHAN 1  memenuhi u  rumah v  itu.

2 Tawarikh 16:1

Konteks
Perjanjian Asa dengan Aram
16:1 Pada tahun ketiga puluh enam pemerintahan Asa majulah Baesa, e  raja Israel, hendak berperang melawan Yehuda. Ia memperkuat Rama dengan maksud mencegah lalu lintas kepada Asa, raja Yehuda.

2 Tawarikh 16:1

Konteks
Perjanjian Asa dengan Aram
16:1 Pada tahun ketiga puluh enam pemerintahan Asa majulah Baesa, e  raja Israel, hendak berperang melawan Yehuda. Ia memperkuat Rama dengan maksud mencegah lalu lintas kepada Asa, raja Yehuda.

Ezra 3:11

Konteks
3:11 Secara berbalas-balasan mereka menyanyikan bagi TUHAN nyanyian pujian dan syukur 2 : "Sebab Ia baik! Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya kepada Israel! s " Dan seluruh umat bersorak-sorai t  dengan nyaring sambil memuji-muji TUHAN, oleh karena dasar u  rumah TUHAN telah diletakkan.

Mazmur 106:1

Konteks
Kasih setia Allah dan ketegaran hati Israel
106:1 Haleluya! s  Bersyukurlah kepada TUHAN, sebab Ia baik! t  Bahwasanya untuk selama-lamanya u  kasih setia-Nya 3 .

Mazmur 107:1

Konteks
Nyanyian syukur dari orang-orang yang ditebus TUHAN
107:1 Bersyukurlah 4  kepada TUHAN, j  sebab Ia baik! k  Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya.

Mazmur 136:1-26

Konteks
Kasih setia Allah kepada orang Israel
136:1 Bersyukurlah i  kepada TUHAN, sebab Ia baik! j  Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya 5 . k  136:2 Bersyukurlah l  kepada Allah segala allah! m  Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. 136:3 Bersyukurlah n  kepada Tuhan segala tuhan! o  Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. 136:4 Kepada Dia yang seorang diri melakukan keajaiban-keajaiban p  besar! Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. 136:5 Kepada Dia yang menjadikan langit q  dengan kebijaksanaan! r  Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. 136:6 Kepada Dia yang menghamparkan bumi s  di atas air! t  Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. 136:7 Kepada Dia yang menjadikan benda-benda penerang u  yang besar; bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. 136:8 Matahari untuk menguasai v  siang; bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. 136:9 Bulan dan bintang-bintang untuk menguasai malam! Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. 136:10 Kepada Dia yang memukul mati anak-anak sulung w  Mesir; bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. 136:11 Dan membawa Israel keluar x  dari tengah-tengah mereka; bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. 136:12 Dengan tangan yang kuat y  dan dengan lengan yang teracung! z  Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. 136:13 Kepada Dia yang membelah Laut Teberau a  menjadi dua belahan; bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. 136:14 Dan menyeberangkan Israel dari tengah-tengahnya; b  bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. 136:15 Dan mencampakkan Firaun dengan tentaranya ke Laut Teberau! c  Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. 136:16 Kepada Dia yang memimpin umat-Nya melalui padang gurun! d  Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. 136:17 Kepada Dia yang memukul kalah raja-raja e  yang besar; bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. 136:18 Dan membunuh raja-raja f  yang mulia; bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. 136:19 Sihon, raja orang Amori; g  bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. 136:20 Dan Og, raja negeri Basan; h  bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. 136:21 Dan memberikan tanah i  mereka menjadi milik pusaka; j  bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. 136:22 Milik pusaka k  kepada Israel, l  hamba-Nya! Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. 136:23 Dia yang mengingat m  kita dalam kerendahan kita; bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. 136:24 Dan membebaskan n  kita dari pada para lawan o  kita; bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. 136:25 Dia yang memberikan roti p  kepada segala makhluk; bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. 136:26 Bersyukurlah q  kepada Allah semesta langit! r  Bahwasanya untuk selama-lamanya s  kasih setia-Nya.

Yeremia 33:11

Konteks
33:11 akan terdengar lagi suara kegirangan dan suara sukacita, e  suara pengantin laki-laki dan suara pengantin perempuan, suara orang-orang yang mengatakan: Bersyukurlah kepada TUHAN semesta alam, sebab TUHAN itu baik, f  bahwasanya untuk selama-lamanya g  kasih setia-Nya!, sambil mempersembahkan korban syukur h  di rumah TUHAN. Sebab Aku akan memulihkan keadaan i  negeri ini seperti dahulu, j  firman TUHAN.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[7:1]  1 Full Life : KEMULIAAN TUHAN.

Nas : 2Taw 7:1

"Kemuliaan Tuhan" mengacu kepada manifestasi nyata dari kehadiran dan kemegahan Allah

(lihat art. KEMULIAAN ALLAH).

[3:11]  2 Full Life : MENYANYIKAN BAGI TUHAN NYANYIAN PUJIAN DAN SYUKUR.

Nas : Ezr 3:11

Umat itu menyanyikan pujian mereka kepada Tuhan ketika mereka menyaksikan landasan Bait Suci telah diletakkan karena itu merupakan jawaban Allah kepada doa mereka serta kemurahan-Nya kepada mereka. Pujian alkitabiah meninggikan Allah dan karya-Nya serta menjadi unsur ibadah yang harus diikuti oleh seluruh umat

(lihat art. PUJIAN).

[106:1]  3 Full Life : BAHWASANYA UNTUK SELAMA-LAMANYA KASIH SETIA-NYA.

Nas : Mazm 106:1-48

Mazmur ini mengisahkan pemberontakan Israel dan kemurtadan yang berkali-kali berhubungan dengan firman dan jalan-jalan Allah. Pemazmur mengakui dosa-dosa dan ketidaksetiaan mereka serta berdoa agar Allah akan mengunjungi umat-Nya yang bertobat kembali dengan keselamatan dan berkat yang penuh. Umat Allah seharusnya secara pribadi dan secara bersama mengakui kekurangan mereka di hadapan Tuhan. Apabila kita mengakui kegagalan rohani kita dan bertobat, maka suatu kebangunan dan pembaharuan sejati dapat terjadi

(lih. art. PESAN KRISTUS KEPADA TUJUH JEMAAT).

[107:1]  4 Full Life : BERSYUKURLAH.

Nas : Mazm 107:1-43

Mazmur ini menasihati orang tertebus untuk memuji Tuhan karena kelepasan dari situasi yang parah dan berbahaya. Pemazmur menggunakan empat contoh untuk melukiskan bahwa Allah menanggapi kesulitan-kesulitan ekstrem umat-Nya manakala mereka berdoa: lapar dan dahaga (ayat Mazm 107:4-9), perhambaan (ayat Mazm 107:10-16), sakit parah hingga nyaris meninggal (ayat Mazm 107:17-22), dan bahaya badai (ayat Mazm 107:23-32). Mazmur ini relevan sekarang ini bagi semua orang percaya yang di dalam kesesakan dan penderitaan berseru kepada Tuhan; itu membangun iman dan mendorong kita selama saat-saat kita memerlukan campur tangan Allah secara khusus di dalam kehidupan kita.

[136:1]  5 Full Life : UNTUK SELAMA-LAMANYA KASIH SETIA-NYA.

Nas : Mazm 136:1-26

Anak kalimat yang diulang-ulangi ini mengajarkan kita bahwa kasih Allah adalah dasar dari semua tindakan-Nya demi kepentingan kita dan sumber dari segala ucapan syukur kita. Kasih-Nya meliputi kemurahan-Nya, kesetiaan-Nya, dan kebaikan-Nya.



TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA